Peringatan Harlah Muslimat NU Ke 78 di Kutai Timur

kaltimcyber.com. Peringatan Harlah Muslimat NU Ke 78 di Kutai Timur – Tahun ini Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) sebagai organisasi kemasyarakatan yang bersifat sosial keagamaan dan merupakan salah satu Badan Otonom dari Jam’iyah Nahdlatul Ulama (NU) genap berusia ke 78 tahun. Dengan mengusung tema “Membangun Ketahanan Keluarga untuk menguatkan Ketahanan Nasional,” kegiatan tersebut dihelat dengan berbagai kegiatan di Ruang Meranti Kantor Bupati Kutim pada Rabu (23/5/2024) pagi.

Kegiatan yang mengikut sertakan seluruh anggota Muslimat dari berbagai wilayah di Sangatta ini dihadiri oleh Asisten Pemerintahan Umum dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkesra) Seskab Kutim Poniso Suryo Renggono, Ketua PC Muslimat NU Kutim Sulasih, Ketua TP PKK Kutim Ny. Siti Robiah Ardiansyah.

Pada kesempatan tersebut, Asisten Pemkesra Poniso Suryo Renggono menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Muslimat NU yang telah mencapai usia yang begitu matang, penuh pengalaman, dan kedewasaan.

“Usia 78 tahun adalah usia yang sangat matang dan penuh dengan pengalaman,” ucap Poniso di hadapan Ketua PCNU Kutim Siswanto, Ketua Pengurus Daerah Badan Koordinasi Majelis Ta’lim Masjid – Dewan Masjid Indonesia (BKMM-DMI) Kutim Siti Robiah, Ketua PC Muslimat NU Kutim Sulasih serta tamu undangan lainnya.

Poniso Suryo Renggono tak lupa mengapresiasi peran penting yang telah dimainkan oleh Muslimat NU. Yakni dalam membangun masyarakat yang berahlak mulia, cerdas, dan berdaya saing. Kontribusi mereka tidak hanya terbatas pada ranah keagamaan, namun juga dalam bidang pendidikan, kesehatan, dan sosial kemasyarakatan.

“Berkat kontribusi Muslimat NU, banyak program positif yang telah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat luas,” tambahnya.

Peringatan Harlah Muslimat NU Ke 78 di Kutai Timur

Lebih jauh, ia berharap agar program-program yang memberdayakan perempuan terus dikembangkan demi mewujudkan masyarakat yang lebih sejahtera dan adil. Pemerintah Kabupaten Kutim pun menyatakan dukungan penuh terhadap setiap inisiatif dan program yang diusung oleh Muslimat NU.

Terakhir, ia menyampaikan dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Kutim terhadap setiap inisiatif dan program yang diusung oleh Muslimat NU. Siap untuk bersinergi dan bekerja sama dalam mewujudkan masyarakat yang sejahtera, adil, dan makmur.

“Terima kasih kepada seluruh jajaran pengurus dan anggota Muslimat NU yang telah menyelenggarakan kegitan ini, semoga Allah SWT senantiasa memberikan kekuatan, kesehatan, dan keberkahan kepada kita semua dalam menjalankan setiap aktivitas dan pengabdian kita,” tegasnya.

Untuk diketahui kegiatan Harlah Muslimat NU ke-78 di Kutim telah diisi dengan beragam kegiatan, termasuk Talk Show Kesehatan, Lomba Mars Muslimat dan Salawat, serta puncak acara berupa Majelis Taklim Akbar pada tanggal 25 Mei 2024 mendatang. (adv/kominfo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *