Berita  

Target 6 Medali Emas, PABSI Kutim Kirim 7 Atlet di Porprov Kaltim 2022

SANGATTA. Target 6 Medali Emas, PABSI Kutim Kirim 7 Atlet di Porprov Kaltim 2022 – Persatuan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PABSI) Kabupaten Kutai Timur mengirim tujuh atlet dan dua official di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Kalimantan Timur (Kaltim) 2022 di Kabupaten Berau.

“Hari ini, kami memberangkatkan 7 atlet, 2 official 1 manager dan 2 pelatih di Porprov Kaltim 2022. Untuk PABSI bertanding di Gedung Busak Malur Tanjung Redeb Kab. Berau,” kata pelatih PABSI Kutim Juhari, mewakili Ketua PABSI Kutim Rofiqoh Istiharoh.

Juhari mengatakan, PABSI Kabupaten Kutim merupakan cabang olah raga baru setelah berpisah dengan cabang olah raga angkat berat dan binaraga.

Target 6 Medali Emas, PABSI Kutim Kirim 7 Atlet di Porprov Kaltim 2022

“Sebelumnya atlet Kutim telah mengikuti pemusatan latihan yang difokuskan di Samarinda. Insyaallah untuk pelatihan bisa memenuhi target,” ucapnya.

Dilaporkannya ada 16 kelas pertandingan yang akan dipertandingkan di cabor angkat besi. Para atlet PABSI Kutim akan mengikuti kurang lebih 7 kelas pertandingan angkat besi, diantaranya kelas 45 Kg, 55 Kg, 64 Kg, 67 Kg, 80 Kg dan kelas 100 +.

“Dari tujuh atlet yang kami kirim, kami menargetkan dapat 6 medali emas, 6 perak dan 2 perunggu di Porprov VII Kaltim 2022,” ujarnya.(Rb.01,03,05R).

Post Views: 65

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *